Jasa Konsultan Hukum Pasar Modal Terbaik | Tips Memilih

Konsultan hukum merupakan salah satu profesi yang cukup penting bagi masyarakat. Pasalnya ada jasa konsultan hukum pasar modal yang membantu para pemain saham agar bisa melancarkan transaksinya. Apalagi memang tidak semua pemilik saham bisa mengambil keputusan yang tepat perihal transaksi mereka.

Proconsult

Selain itu, komponen yang ada di pasar modal juga tergolong sangat banyak. Apabila Anda tidak memahami komponen tersebut, bisa saja terjadi kesalahan saat mengambil keputusan. Untuk itu, kehadiran konsultan hukum untuk pasar modal bisa sangat membantu untuk meminimalisir kesalahan tersebut.

Cari Jasa Konsultan Hukum untuk Pasar Modal ? Hubungi Nomor Whatsapp : 081350882882

Mari membahas dan mengulas lebih rinci untuk memahami profesi konsultan hukum tersebut. Mulai dari pengertian, tugas, hingga tarif yang harus dikeluarkan untuk menggunakan jasa konsultan ini. Yuk, simak sampai akhir!

Apa Itu Jasa Konsultan Hukum Pasar Modal?

Apa Itu Jasa Konsultan Hukum Pasar Modal?

Sumber foto : Se-trainingonline.com

Sebelum mencari tahu tentang pengertiannya, mari mengulas sedikit tentang pasar modal itu sendiri. Pasar modal merupakan kegiatan yang berkaitan dengan penawaran umum serta perdagangan efek perusahaan publik yang berhubungan dengan efek yang diterbitkan, lembaga dan juga profesi yang juga memiliki kaitan dengan efek.

Pasar modal menjadi alternatif dan sarana dalam memobilisasi dana masyarakat sekaligus untuk tempat berinvestasi. Potensi pertumbuhan pasar modal di Indonesia membuat pemerintah sadar kalau pasar modal mempunyai peran yang penting untuk pembangunan Negara.

Upaya yang dapat dilakukan pasar modal dalam membantu pembangunan Negara RI adalah melakukan penawaran umum. Go public itu sendiri perlu proses dimana dalam satu perusahaan diperlukan adanya profesi yang menunjang yakni konsultan hukum.

Baca Juga : Jasa Pengacara Kepailitan Terbaik | Tips Memilih

Konsultan hukum ini merupakan pihak independen yang dipercaya karena memiliki keahlian dan integritas untuk memberikan legal opinion secara independen. Pendapat hukum yang dibutuhkan di sini terkait emisi dan emiten yang berhubungan dengan pasar modal.

Pada proses go public atau penawaran umum, konsultan hukum memiliki tanggung jawab melakukan pemeriksaan hukum pada dokumen yang dibutuhkan dalam go public, masalah hukum yang dialami emiten, serta memberikan legal opinion pada dokumen yang dimiliki perusahaan dan masalah hukum yang dialami perusahaan terkait.

Dari situ muncul istilah konsultan hukum untuk pasar modal yang memiliki tanggung jawab penuh atas legal audit atau pemeriksaan hukum, serta legal opinion atau pendapat hukum yang diberikan kepada sebuah perusahaan.

Proconsult

Jadi pengertian konsultan hukum pasar modal yaitu sebuah profesi yang dibutuhkan pemilik modal agar bisa mendapatkan legal opinion serta legal audit dalam pasar modal. Konsultan hukum ini sendiri disebutkan dengan jelas di dalam UU nomor 8 tahun 1995 pasar 64 yang membahas Pasar Modal.

Pada intinya, profesi penunjang pasar modal tersebut mempunyai peran dalam memberikan pendapat atau keterangan serta persetujuannya yang dimuat di dalam pernyataan pendaftaran pada saat melakukan proses go public atau penawaran umum.

UU nomor 8 tahun 1995 yang memuat tentang segala sesuatu terkait Pasar Modal juga memuat peranan dari Konsultan Hukum untuk Pasar Modal tepatnya pada pasal 80. Pada kegiatan pasar modal khususnya proses go public suatu perusahaan, konsultan hukum mempunyai peran untuk memeriksa hukum pada perusahaan yang melakukan proses penawaran umum.

Cari Jasa Konsultan Hukum untuk Pasar Modal ? Hubungi Nomor Whatsapp : 081350882882

Dari hasil pemeriksaan hukum, konsultan hukum akan memberikan pendapat hukum yang nantinya dimuat di dalam pernyataan pendaftaran. Legal audit adalah proses yang harus dilakukan oleh emiten agar bisa memastikan segala sesuatu terkait masalah hukum emiten menjadi lebih transparan dan jelas.

Hal-hal yang termasuk di dalam legal audit itu sendiri terdiri dari status perusahaan, kepemilikan perusahaan atas harta, masalah kepegawaian, hubungan antara perusahaan dengan pihak ketiga, dan kewajiban perusahaan pada pihak ketiga.

Untuk legal opinion atau pendapat hukum sendiri merupakan kesimpulan dari analisis hukum dari pihak konsultan hukum tersebut. Kesimpulan itu menjadi jawaban atas masalah hukum yang diperiksa oleh konsultan hukum. Maka dari itu, isi dari legal opinion harus sesuai dengan masalah hukum yang diperiksa karena akan menjadi dasar bagi konsultan hukum dalam memberikan legal advice. Legal advice atau nasehat hukum yang diberikan berupa upaya hukum yang bisa dilakukan oleh klien konsultan hukum terkait atas masalah hukum yang sedang dihadapi.

Tugas

Tugas Konsultan Hukum Pasar Modal

Sumber foto : Konsultanhukum.web.id

Dari ulasan sebelumnya dapat dilihat kalau konsultan hukum ini memegang peranan penting dalam proses penawaran umum karena setiap informasi yang dimuat dalam prospektus membutuhkan tanggung jawab dari tenaga ahli.

Secara umum, tugas konsultan hukum pasar modal adalah melakukan pemeriksaan hukum dan memberikan pendapat hukum dimana nanti pendapat tersebut akan membantu perusahaan dalam mewujudkan proses penawaran umum. Di sini tanggung jawab konsultan hukum untuk pasar modal dibagi menjadi tiga macam sesuai yang tertuang dalam UU nomor 8 tahun 1995 pasal 80.

1. Perdata

Tanggung jawab atau tugas seorang konsultan hukum untuk pasar modal secara perdata, dalam UU disebutkan kewajibannya adalah mengganti kerugian yang dialami pihak investor apabila pemeriksaan hukum atau legal audit dan pendapat hukum yang di dalam prospektus perusahaan tidak sesuai fakta materiil perusahaan yang akan melakukan proses penawaran umum.

Baca Juga : Pengacara Pajak Indonesia Terbaik, Ini Biaya dan Cara Memilihnya!

2. Pidana

Pada UU nomor 8 tahun 1995 pasal 104 disebutkan tanggung jawab secara pidana konsultan hukum untuk pasar modal dapat dikenai sanksi kurungan penjara selama 10 tahun dan maksimal dengan 15 miliar rupiah jika legal audit dan legal opinion yang di dalam prospektus perusahaan dibuat dari pernyataan yang tidak benar tentang kondisi riil perusahaan terkait.

3. Administrasi

Tanggung jawab secara administrasi masih diatur dalam UU yang sama tepatnya di pasal 102. Ketentuan dalam undang-undang tersebut yaitu konsultan hukum dikenai sanksi peringatan tertulis, denda membayar sejumlah uang dan pembatasan kegiatan usaha dan pencabutan izin usaha oleh pihak berwenang yaitu Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan.

Hal tersebut akan diterapkan apabila pemeriksaan hukum dan pendapat hukum yang dimuat dalam prospektus perusahaan terbukti tidak sesuai dengan fakta materiil perusahaan yang akan go public sehingga menimbulkan kerugian pada investor yang sudah membeli efek perusahaan terkait.

Pada intinya tugas dari konsultan hukum untuk pasar modal yaitu melakukan legal audit dan memberikan legal opinion perusahaan yang akan go public sesuai dengan kondisi dan kenyataan perusahaan itu sendiri. Jika sampai melakukan pelanggaran atau kesalahan maka konsultan hukum yang akan mendapatkan sanksi atau hukuman.

Tarif

Proconsult

Jika membicarakan tarif konsultan hukum untuk pasar modal, tentu tidak ada harga pasti yang bisa dijadikan patokan. Setiap konsultan hukum memiliki kebijakannya sendiri-sendiri dalam menentukan tarifnya.

Namun ada tingkatan yang perlu diketahui di sini, untuk konsultan hukum yang tergolong masih baru atau pengalamannya masih kurang dari 3 tahun, biaya yang dipasang terbilang masih terjangkau. Namun untuk yang sudah memiliki pengalaman lebih dari 3 tahun ke atas dan sudah disebut sebagai konsultan hukum profesional, tarifnya bisa mencapai puluhan juta rupiah.

Tarif Jasa Konsultan Hukum Pasar Modal Relatif Tinggi

Tarif tersebut tentunya sesuai dengan peranan penting dan tanggung jawab dari konsultan hukum ini. Tidak mudah untuk melakukan legal audit hingga memberikan legal opinion untuk proses go public sebuah perusahaan. Jadi tarif yang relatif tinggi sudah termasuk wajar.

Sebagai perkiraan, tarif konsultan hukum biasanya dimulai dengan angka 20 juta rupiah untuk konsultan yang terbilang profesional dan sudah banyak menyelesaikan kasus hukum. Namun ada juga yang tarif atau biayanya di bawah angka tersebut karena pengalamannya masih sedikit atau kurang dari 3 tahun.

Cari Jasa Konsultan Hukum untuk Pasar Modal ? Hubungi Nomor Whatsapp : 081350882882

Jangan malu untuk menanyakan soal tarif dan budget Anda ketika mencari konsultan hukum. Utarakan semua secara jelas dan rinci, mulai dari permasalahan yang dihadapi serta budget untuk menggunakan jasa konsultan hukum.

Nanti pihak konsultan akan memberikan gambaran masalah Anda, serta mencari solusi yang tepat dalam menyelesaikan masalah tersebut. Jika memang tarifnya belum sesuai dengan budget, hal tersebut bisa dibicarakan lebih lanjut dengan pihak konsultan hingga mencapai kesepakatan bersama.

Tanyakan juga perihal sistem pembayaran atau pelunasannya seperti apa. Hal tersebut untuk membuat kerjasama nanti bisa berjalan dengan nyaman dan bisa menghindari salah paham antara klien dengan pihak penyedia jasa konsultan.

Tips Memilih

Tips Memilih Konsultan Hukum Pasar Modal

Sumber foto : Razorlex.com

Pentingnya peran seorang konsultan pajak dalam pasar modal membuat klien atau investor untuk bisa mengenali pasar modal yang baik dan terpercaya seperti apa. Di sini ada beberapa tips memilih konsultan hukum yang terpercaya.

1. Pilih yang Punya Track Record Baik

Satu hal yang perlu diperhatikan pertama adalah track record konsultan hukum yang akan diajak bekerja sama. Agar bisa mengecek atau mengetahui seperti apa track record konsultan hukum memang tidak mudah. Calon klien perlu melihat dari kepribadian dari konsultan hukum terkait.

Sebelum memutuskan sebaiknya carilah konsultan hukum yang timnya solid, caranya adalah dengan bertemu secara langsung dengan konsultan terkait. Mencari informasi dari orang lain atau klien yang sudah pernah bekerja sama dengan konsultan hukum tersebut juga bisa dijadikan solusi dalam mencari tahu track record konsultan hukum.

Baca Juga : Jasa Pendamping Pemeriksaan Pajak Pribadi | Tips Memilih

2. Cari yang Sesuai dengan Masalah yang Dihadapi

Bagi calon klien yang mencari bantuan konsultan hukum tentu karena memiliki sebuah masalah yang ingin diselesaikan dengan cepat dan tepat. Ketika mencari konsultan hukum, maka sesuaikan keahlian konsultan tersebut dengan masalah yang dihadapi saat itu.

Konsultan hukum atau penasihat hukum tentu memiliki spesialisasinya sendiri-sendiri, jika ada masalah tentang go public, maka sebaiknya mencari konsultan hukum agar masalah yang ada dapat ditangani dengan baik.

Maka dari itu, pastikan untuk mengetahui dengan pasti apa masalah hukum yang sedang dihadapi atau bantuan seperti apa yang dibutuhkan dari konsultan hukum. Jika masalah sudah jelas selanjutnya mencari konsultan hukum yang keahliannya sesuai dengan masalah yang sedang dihadapi.

Agar bisa mengetahui hal tersebut sebaiknya langsung menanyakan kepada pihak yang bersangkutan. Ketika sedang melakukan riset, tanyakan jenis layanan apa saja yang disediakan. Lalu tanyakan juga apakah konsultan hukum tersebut bisa membantu masalah yang Anda hadapi. Jika tidak maka mintalah saran kemana baiknya mencari konsultan hukum yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Proconsult

3. Perhatikan Kualitas

Banyak orang serta perusahaan yang belum begitu memahami tentang jasa layanan hukum. Selain itu banyak juga yang merasa tariff dari penasihat atau konsultan hukum itu terlalu mahal jadi enggan untuk meminta bantuan kepada tenaga ahli tersebut.

Ketika membicarakan harga tentu ini ada kaitannya dengan kualitas dari konsultan hukum itu sendiri. Semakin tinggi tarifnya artinya semakin bagus pelayanan yang diberikan. Namun jangan buru-buru meremehkan konsultan hukum yang tarifnya masih rendah, sebab hal tersebut dilihat dari berbagai faktor.

Cara untuk melihat kualitas di sini adalah dengan melihat tarif yang ditetapkan serta melihat jenis layanan yang diberikan. Jika jenis layanannya lengkap namun biaya yang ditetapkan terlalu rendah maka itu perlu dipertimbangkan kembali. Begitu juga sebaliknya, jika layanan hukum yang disediakan tidak begitu lengkap namun tarifnya tinggi, lebih baik hindari itu.

Jadilah calon klien yang jeli dan teliti, pastikan untuk mencari tahu seperti apa kualitas dari konsultan hukum yang akan diajak kerja sama. Caranya menggabungkan berbagai aspek dan mencocokkannya dengan tarif yang ditetapkan. Selain itu pastikan untuk menanyakan berapa lama kantor hukum terkait berdiri, sudah pernah menyelesaikan masalah apa saja, serta apa saja pencapaiannya.

4.  Kejujuran dan Integritas

Agar bisa mendapatkan konsultan hukum yang jujur dan berintegritas maka perlu adanya trik dalam mencari informasi tersebut. Cobalah untuk menanyakan jalan apa yang ditempuh untuk bisa menyelesaikan masalah hukum Anda. Jika konsultan hukum terkait memberikan jawaban yang sekiranya mengarah kepada pelanggaran hukum atau kecurangan maka konsultan tersebut tidak layak untuk dipercaya dan diajak bekerja sama.

Ini mudah sekali ditebak ketika klien melakukan konsultasi awal misalnya untuk menentukan jenis layanan apa yang sesuai untuk menyelesaikan masalah yang sedang dihadapi. Konsultan hukum yang baik tentu tidak akan mengarahkan atau mencari solusi yang melanggar hukum.

5. Cari yang Legal atau Resmi

Hal paling mendasar lainnya adalah mencari konsultan hukum yang sudah diresmikan oleh pihak berwenang. Cara untuk mengetahuinya adalah dengan menanyakan surat izin praktek sebagai penasihat atau konsultan hukum.

Jika tidak memiliki surat izin praktek artinya konsultan hukum tersebut masih ilegal atau belum diakui kemampuannya oleh pihak berwenang. Biasanya konsultan seperti itu rawan melakukan kecurangan dan pelanggaran hukum ketika mencari solusi.

Sebaiknya hindari konsultan hukum yang belum resmi karena kinerjanya masih meragukan dan belum bisa dipercaya. Carilah konsultan hukum bersertifikat atau sudah mengantongi surat izin untuk praktek.

Itu semua merupakan tips dalam memilih konsultan hukum yang profesional dan bisa dipercaya. Baik itu untuk konsultan hukum atau yang lain, legalitas adalah hal paling pertama yang harus diperhatikan. Hal tersebut untuk menghindari adanya penipuan atau pelanggaran hukum yang bisa memberatkan masalah hukum yang ada.

Cari Jasa Konsultan Hukum untuk Pasar Modal ? Hubungi Nomor Whatsapp : 081350882882

Kesimpulan

Konsultan hukum pasar modal adalah tenaga ahli yang diperlukan atau dibutuhkan oleh perusahaan yang akan go public. Setiap proses go public membutuhkan tenaga ahli hukum agar bisa mendapatkan legal audit dan legal opinion sesuai Undang-Undang yang berlaku.

Tentunya dalam mencari konsultan hukum perlu adanya hal-hal mendasar yang diperhatikan seperti legalitas serta kualitas. Konsultan hukum yang siap membantu dan memberikan pelayanan hukum secara lengkap adalah Proconsult.id.

Tim Proconsult.id siap menjadi konsultan yang baik dalam membantu perusahaan melakukan go public sesuai dengan hukum dan ketentuan yang berlaku. Proconsult.id sudah berkecimpung di dunia konsultan hukum cukup lama dan telah menyelesaikan banyak masalah hukum dan perpajakan dengan baik.

Pelayanan yang diberikan Proconsult.id kepada klien sudah pasti terjamin dan sesuai dengan hukum yang berlaku di Indonesia. Sudah banyak klien yang berhasil menyelesaikan masalahnya dengan cepat dan tepat dengan bantuan tim Proconsult.id. Percayakan setiap masalah hukum Anda hanya bersama Proconsult.id.

Proconsult