Akuntan pajak bertugas apa saja? Untuk menjawabnya simak penjelasan berikut ini. Bagi siapa saja yang kini sedang dalam pembelajaran akuntansi namun masih bingung nanti akan mengambil jenis profesi apa, maka jawabannya adalah akuntan pajak. Di sini akan diulas lebih mendetail tentang akuntan pajak bertugas apa saja bagi masyarakat yang membutuhkan. Ini bisa menjadi salah satu pandangan bagi siapa saja yang ingin mencari pekerjaan setelah selesai belajar akuntansi. Untuk lebih jelasnya, hubungi konsultan pajak Jakarta dan instagram @alberthmandau.
Studi akuntansi sendiri memang cukup penting bagi kehidupan sehari-hari terutama bagi para pebisnis. Sayangnya, memang belum banyak yang mengetahui akuntan pajak bertugas apa saja. Akuntan pajak bertugas memberikan bantuan yang sesuai dengan masalah klien atau Wajib Pajak yang datang kepadanya. Tugasnya sendiri ada banyak dan membutuhkan pemahaman aturan dan hukum pajak dengan sangat baik.
Cari Jasa Akuntan Pajak? Hubungi Whatsapp : 081350882882
Jika tidak, kemungkinan terjadinya kesalahan selama menyelesaikan satu kasus pajak. Langsung saja masuk ke dalam pembahasan akuntan pajak berikut ini agar tidak perlu bingung lagi dengan tugas akuntan perpajakan.
Apa Itu Akuntan Pajak?

Akuntan pajak adalah salah satu istilah dari sebuah pekerjaan atau profesi dalam khususnya dalam bidang akuntantansi hanya saja untuk masalah perpajakan saja. Sederhananya, profesi satu ini tugasnya berkaitan dengan pajak saja. Akuntan perpajakan memiliki tugas untuk melakukan analisis fenomena ekonomi lalu menentukan strategi perpajakan mana yang tepat dan sesuai.
Baca Juga : Apa Itu Akuntan Pajak? Ini Tugas dan Tanggung Jawabnya
Dalam menentukan strategi perpajakan, akuntan pajak harus melakukannya sesuai dengan Undang-Undang perpajakan yang berlaku di Negara terkaitm, misalnya Indonesia. Perlu diketahui, saat ini pemerintahan tidak lagi memegang kendali secara penuh terhadap Negara terutama perpajakan. Ada pihak lain atau lebih tepatnya pihak swasta dan juga pihak individu yang turut sektor pajak yang salah satunya ada konsultan pajak atau akuntan pajak, serta kesadaran masyarakat dalam memenuhi kewajiban pajaknya.
Akuntan pajak bertugas menyelesaikan berbagai masalah pajak yang dihadapi Wajib Pajak terkait dengan aman dan hati-hati. Biasanya masalah pajak yang diselesaikan terkait dengan pembayaran pajak suatu perusahaan yang tidak sesuai jadwal, atau bisa juga masalah pajak lain seperti sengketa pajak.
Mengapa masalah pajak harus diselesaikan oleh akuntan pajak? Hal ini karena akuntan pajak sudah menempuh pendidikan khusus mempelajari akuntansi perpajakan secara mendalam dan sudah pasti menguasai semua hal pajak dengan baik daripada orang yang tidak pernah mempelajari akuntansi pajak tersebut.
Masalah pajak tidak bisa disepelekan sehingga membutuhkan tenaga ahli dalam menyelesaikannya agar tidak sampai salah aturan dan tetap berada di jalan hukum yang berlaku. Untuk pendidikan seorang akuntan perpajakan sendiri kurun waktunya kurang lebih 4 tahun untuk bisa mendapatkan gelar Sarjana. Bagi yang mau mendalami lebih detail lagi bisa menempuh Pascasarjana paling tidak 3 tahun.
Namun pada prakteknya, gelar Sarjana saja sudah bisa menjadi seorang akuntan pajak, hanya saja memerlukan sebuah sertifikat profesi atau lebih tepatnya Certificate Public Accountant. CPA tersebut hanya ada di instansi atau universitas yang memang menyediakan izin praktek menjadi akuntan pajak. Untuk bisa mendapatkan CPA maka ada serangkaian tes yang harus diselesaikan dengan baik, sebuah tes yang dilangsungkan Negara terkait.
Prospek Kerja Akuntan Perpajakan
Jika sudah mengetahui pengertian akuntan pajak beserta pendidikannya, maka sekarang mencoba mencari tahu tentang prospek kerja dari seorang akuntan pajak. Akuntan pajak adalah profesi yang lapangan kerjanya sangatlah luas dan banyak dibutuhkan dalam sektor publik. Hampir setiap sektor membutuhkan adanya akuntan perpajakan mulai dari perorangan sampai pemerintah.
Peluang atau prospek kerja seorang akuntan pajak sangatlah besar dan menjanjikan. Ada perusahaan besar yang merupakan pemegang dua per tiga akuntansi dunia yang bisa dijadikan sebagai tempat kerja. Dalam perusahaan tersebut membutuhkan akuntan pajak yang bisa melakukan audit hingga forensik.
Selain itu, akuntan pajak juga selalu dibutuhkan pada Bank atau Lembaga Keuangan. Di Indonesia sendiri ada banyak sekali Bank dan Lembaga keuangan, artinya lulusan akuntan pajak akan mudah mendapatkan pekerjaan di Bank atau Lembaga keuangan yang tersebar di seluruh Indonesia.
Disamping itu, lembaga pemerintahan seperti DJP atau Direktorat Jenderal Pajak juga tentu membutuhkan banyak tenaga ahli dalam akuntansi perpajakan. Bahkan tidak menutup kemungkinan lulusan akuntansi pajak bekerja menjadi pegawai bea cukai atau bekerja di Dinas Keuangan Daerah.
Dapat dikatakan kalau untuk prospek kerja Sarjana akuntansi perpajakan sangatlah gemilang, bahkan gajinya pun cukup besar. Meski tanggung jawab seorang akuntan pajak cukup berat namun pendapatannya seimbang dan sesuai dengan proses kerjanya. Tidak heran jika cukup banyak peminat dari studi akuntansi pajak.
Cari Jasa Akuntan Pajak? Hubungi Whatsapp : 081350882882
Akuntan Pajak Bertugas Apa Saja?

Jika sudah mengetahui dengan baik apa itu akuntan pajak, maka sekarang akan masuk dalam pembahasan tugas akuntan pajak. Kira-kira akuntan pajak bertugas apa saja? Tugas seorang akuntan perpajakan cukup banyak dan semuanya tentu membutuhkan ketelitian yang sangat tinggi. Semakin besar perusahaan yang dikelola maka semakin berat juga tugas seorang pemegang catatan pajak perusahaan yaitu akuntan pajak.
Baca Juga : 10 Tanggung Jawab Akuntan Pajak yang Wajib Diketahui
Secara garis besar akuntan perpajakan memiliki tugas sebagai orang yang harus menyelesaikan urusan pajak termasuk membuat perencanaan finansial suatu perusahaan. Namun sebetulnya tugas dari seorang akuntan pajak tidak sesederhana itu, berikut ini adalah beberapa tanggung jawab yang harus diemban seorang akuntan pajak:
- Akuntan pajak bertugas untuk melakukan koreksi pada catatan atau laporan keuangan dan juga melakukan analisis setiap kegiatan ekonomi berdasarkan laporan terkait. Tujuannya adalah untuk menentukan strategi perpajakan yang sesuai dengan aturan perpajakan yang ada.
- Akuntan pajak juga memiliki tugas untuk menghitung kewajiban pajak Wajib Pajak Perorangan Pribadi maupun Badan kepada Negara. Dapat dikatakan akuntan pajak di sini memastikan tidak ada keterlambatan pembayaran pajak dan menentukan besar pajak yang harus dibayarkan WP terkait.
- Tugas selain itu adalah memberikan saran terkait dengan perencanaan finansial untuk masa mendatang yang berhubungan dengan pajak.
- Memberikan respon pada Wajib Pajak atau klien yang ingin melakukan pembayaran pajak atau pengisian form pajak.
- Membuat catatan pajak dari sebuah perusahaan, serta melakukan analisis pajak yang harus dibayarkan oleh perusahaan terkait. Akuntan juga perlu melakukan penghitungan nominal uang yang bisa diklaim jika ada kelebihan uang yang dibayarkan dari nominal pajak yang seharusnya.
- Membuat perencanaan strategi perpajakan yang menguntungkan untuk perusahaan dan tidak berlaku curang atau harus sesuai dengan aturan dan hukum perpajakan yang berlaku.
- Memprediksi potensi pajak yang akan ditanggung oleh perusahaan terkait di masa mendatang dengan jeli.
- Akuntan pajak bertugas mengimplementasikan prinsip akuntansi pada setiap kegiatan perpajakan dan menyajikan laporan keuangan komersial maupun fiskal.
- Akuntan pajak pun memiliki tugas untuk melakukan dokumentasi dan pengarsipan perpajakan dengan baik agar perusahaan tetap memiliki bukti pajak yang nanti bisa dipertanggung jawabkan serta bisa dijadikan sebagai bahan pemeriksaan atau evaluasi pajak.
- Tugas akuntan pajak yang lain adalah mengolah data kuantitatif yang digunakan untuk membuat laporan keuangan dengan adanya penghitungan pajak di dalamnya.
- Menerapkan perlakuan akuntansi pada kejadian perpajakan lalu memasukkannya dalam laporan keuangan komersial atau fiskal juga menjadi tugas akuntan pajak.
Dilihat dari penjelasan di atas, tugas dan tanggung jawab seorang akuntan pajak cukup kompleks. Mengatur dan menyelesaikan segala masalah pajak ternyata banyak yang harus dilakukan. Butuh orang yang benar-benar paham cara melakukannya dengan baik dan sesuai dengan aturan perpajakan yang berlaku di Indonesia.
Harga dan Biaya Akuntan Pajak
Bagi wajib pajak yang membutuhkan seorang akuntan pajak, maka perlu tahu kisaran tariff atau biayanya berapa. Melihat akuntan pajak bertugas cukup banyak sekali, maka wajar jika biaya yang perlu dikeluarkan untuk menggunakan jasa akuntan perpajakan itu sendiri cukup besar.
Tarif seorang akuntan pajak dilihat dari jenis layanan yang dibutuhkan klien atau Wajib Pajak terkait. Misalnya saja pada tahun 2020 lalu, tarif akuntan pajak mulai 1 juta rupiah sampai 5 juta rupiah untuk klien perorangan atau orang pribadi. Bagi klien bentuk badan usaha tarifnya saat itu sekitar 2,5 juta rupiah sampai 7 juta rupiah.
Itu adalah harga dan biaya jasa akuntan pajak yang paling baru.Namun itu untuk layanan konsultasi pajak dan pembuatan SPT tahunan. Rata-rata gaji akuntan pajak sendiri minimal 5 juta rupiah per bulannya di Indonesia. Jadi bisa dikira-kira berapa uang yang harus disiapkan jika ingin menggunakan jasa akuntan pajak.
Cari Jasa Akuntan Pajak? Hubungi Whatsapp : 081350882882
Tips Memilih Akuntan Pajak

Masalah perpajakan tidak bisa diremehkan begitu saja. Setiap wajib pajak yang ingin memenuhi kewajiban pajaknya namun kesulitan karena tidak tahu harus berbuat apa maka bisa menggunakan jasa akuntan pajak. Ini adalah cara paling aman dan terpercaya karena dilakukan oleh ahli akuntansi perpajakan.
Baca Juga : Jasa Konsultan Akuntansi dan Pajak | Tips Memilih Akuntan Pajak
Nanti untuk memenuhi kewajiban pajak, akuntan pajak terkait akan membantu mengisikan formulir serta menghitung besar nominal pajak yang harus dibayarkan Wajib Pajak terkait. Hal ini mengharuskan seorang Wajib Pajak lebih cermat dan hati-hati dalam memilih akuntan pajak. Mari lihat tips memilih akuntan pajak supaya bisa mendapatkan yang sesuai dengan kebutuhan:
1. Perhatikan Legalitasnya
Akuntan pajak yang baik tentunya memiliki surat izin praktek atau CPA seperti yang sudah disebutkan di awal. Sertifikat akuntan pajak tersebut membuktikan kalau akuntan tersebut sudah menguasai akuntansi perpajakan dengan baik dan bisa diandalkan dalam menyelesaikan masalah pajak yang ada.
Selain itu, surat izin dan sertifikat akuntan pajak adalah hal yang cukup penting karena artinya akuntan tersebut sudah resmi atau legal. Jika tidak ada surat izin praktek atau sertifikat akuntan pajak, maka akuntan tersebut perlu dihindari. Resiko mempercayai akuntan pajak illegal adalah penipuan, jadi lebih baik cari yang resmi.
2. Sesuaikan dengan Budget
Tips selanjutnya adalah menentukan budget di awal. Saat mengetahui kalau membutuhkan jasa atau bantuan dari akuntan pajak, hal yang perlu dilakukan adalah menyiapkan dananya. Tentukan berapa budget untuk membayar akuntan pajak dalam menyelesaikan masalah pajak yang ada. Cari tahu dengan cara melakukan survey terlebih dahulu.
Mengingat ada banyak sekali jasa akuntan pajak yang tersebar di kota-kota besar sekaran ini, mengharuskan Wajib Pajak untuk lebih teliti dalam mencari akuntan pajak yang sesuai budget. Setiap akuntan pajak memiliki kebijakannya sendiri-sendiri hal itu membuat tarif yang ditetapkan pun berbeda-beda.
Bahkan cara pembayarannya sendiri juga perlu dicari tahu di awal agar tidak sampai terjadi salah paham selama bekerja sama dengan akuntan pajak terkait. Jika sudah jelas seperti apa sistem pembayarannya dan besar tarifnya, baru sesuaikan mana akuntan pajak yang sesuai dengan budget yang sudah disiapkan.
3. Lihat Layanan yang Tersedia
Masalah pajak ada banyak sekali macamnya, hal ini sama halnya dengan tugas akuntan pajak yang beragam. Untuk itu, tentukan layanan pajak atau bantuan pajak seperti apa yang sedang dibutuhkan sebelum menentukan mau bekerja sama dengan akuntan pajak yang mana. Layanan setiap akuntan pajak biasanya tidak sama karena kebijakan setiap kantor akuntan pajak pun berbeda-beda.
Sangat disarankan untuk mencari akuntan pajak dengan layanan yang lengkap dan beragam. Hal ini akan memudahkan klien menyelesaikan berbagai masalah pajak hanya dengan satu akuntan pajak saja.
4. Lihat Review
Review dari klien sebelumnya atau yang sudah pernah menggunakan jasa akuntan pajak terkait dapat dijadikan sebagai referensi atau bahan pertimbangan. Carilah review, testimoni, atau komentar dari klien terdahulu agar bisa mengetahui seperti apa kinerja dari salah satu akuntan pajak.
Jika komentar, review, atau testimoni yang diberikan oleh klien terdahulu banyak yang positif artinya kinerja dari akuntan pajak tersebut cukup baik dan bisa dipertimbangkan. Tinggal menyesuaikan dari segi budget dan juga legalitasnya.
Sebaliknya jika komentarnya banyak yang yang negatif atau banyak klien terdahulu yang dirugikan dan tidak puas dengan pelayanan dari akuntan pajak terkait, maka hindari saja bekerja sama dengan akuntan pajak tersebut.
5. Cari Rekomendasi
Bagi yang betul-betul belum pernah menggunakan jasa akuntan pajak, serta merasa kebingungan untuk mencari akuntan pajak yang sesuai dengan kebutuhan maka ada baiknya untuk mencari rekomendasi dari orang yang sudah pernah bekerja sama dengan akuntan pajak.
Hal ini dapat dikatakan jauh lebih mudah dan simple karena tidak perlu melakukan survey sendiri dan keamanannya lebih terjamin. Ini adalah salah satu cara cepat dalam menentukan akuntan pajak yang dapat dipercaya dan memiliki kinerja yang bagus.
Kesimpulan
Dari penjelasan di atas, akuntan pajak bertugas untuk membantu klien menyelesaikan segala macam masalah pajak yang dihadapi sesuai dengan aturan dan hukum perpajakan yang berlaku di suatu Negara. Ada banyak tugas dari akuntan pajak dan semuanya membutuhkan ketelitian yang cukup tinggi. Masalah pajak sendiri harus diselesaikan oleh pihak atau tenaga ahli karena perpajakan sendiri cukup rumit untuk dipahami secara singkat.
Cari Jasa Akuntan Pajak? Hubungi Whatsapp : 081350882882
Agar masalah pajak bisa diselesaikan dengan baik, aman, dan tidak melanggar aturan serta hukum yang berlaku, maka ada Proconsult.id yang bisa diandalkan. Salah satu penyedia akuntan pajak yang sudah lama berkecimpung di dunia perpajakan dan sudah membantu banyak sekali Wajib Pajak yang bermasalah dengan pajak.
Proconsult.id memberikan bantuan untuk klien atau Wajib Pajak perorangan maupun badan dan siap membantu menyelesaikan jenis masalah pajak apa saja sesuai dengan aturan dan hukum perpajakan Indonesia. Ada beragam layanan pajak yang bisa dipilih dan disesuaikan dengan masalah pajak klien.
Bagi Wajib Pajak yang mengalami kesulitan dalam memenuhi kewajiban pajaknya pun juga bisa datang ke Proconsult.id sampai semua kewajiban terpenuhi dengan baik. Proconsult.id siap menjadi partner yang memberikan pelayanan profesional, aman, dan terpercaya. Tunggu apalagi, segera selesaikan masalah pajak Anda hanya dengan Proconsult.id.

