Manfaat Jasa Pelaporan SPT Tahunan di Surabaya
Dalam hal pengurusan Surat Pemberitahuan tahunan, penggunaan jasa pelaporan SPT tahunan di Surabaya jelas lebih menguntungkan dari segi efisiensi dan kepraktisan. Sayangnya, masih banyak orang yang awam dan malah gegabah dengan melimpahkan tugas SPT kepada pihak yang kurang kredibel. Menyinggung soal SPT, sebenarnya apa sih SPT itu? Apa fungsi yang dimilikinya? Dan bagaimana prosedur pengurusannya yang tepat dan cepat?
Lebih Lanjut Tentang SPT
Secara garis besar, SPT yang juga akrab disebut sebagai Surat Pemberitahuan tahunan adalah suatu berkas yang wajib dilaporkan oleh setiap wajib pajak. Dimana jenis surat ini dimanfaatkan untuk memberitahukan perhitungan pajak mulai dari objek pajak, objek bukan pajak, hingga kewajiban lain sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku.
Setiap lapisan masyarakat yang memiliki NPWP diharuskan untuk melapor SPT tahunan. Pelaporan SPT PPh perlu dilaporkan langsung oleh orang individu, badan, ataupun perusahaan di setiap tahunnya. Umumnya, batas pelaporan bagi individu perorangan adalah 31 April, sementara untuk badan atau perusahaan adalah 31 Maret.
SPT sendiri dibagi menjadi 2 bagian, yakni SPT Masa dan SPT Tahunan. Yang mana SPT Masa merupakan surat pemberitahuan yang diperuntukkan untuk suatu masa pajak, sedangkan SPT tahunan adalah surat pemberitahuan untuk suatu tahun pajak atau bagian dari tahun pajak.
Jika ditilik dari fungsinya, SPT tahunan sangalah penting bagi setiap orang. Untuk wajib pajak, SPT tahunan berperan sebagai sarana untuk melaporkan pertanggungjawaban atas kalkulasi jumlah pajak yang sebenarnya, yakni meliputi:
- Harta dan kewajiban;
- Pembayaran dari pemungutan atau pemotongan pajak orang pribadi atau badan lain pada suatu masa pajak, sebagaimana dijelaskan dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku;
- Penghasilan yang merupakan objek pajak yang dikenai PPh final dan objek bukan pajak;
- Pembayaran pajak yang sudah dilaksanakan wajib pajak sendiri maupun pemungutan pihak lain dalam satu tahun pajak atau bagian dari tahun pajak.
Sementara itu, bagi Pengusaha Kena Pajak alias PKP, SPT tahunan berfungsi sebagai media untuk melaporkan pertanggungjawaban atas pengkalkulasian PPN dan PPnBM yang sebenarnya terutang. Yakni terkait:
- Pembayaran pajak yang sudah diselesaikan sendiri oleh PKP atau lewat pemungutan pihak lain dalam suatu masa pajak sebagaimana tertuang dalam peraturan perundang-undangan perpajakan yang berlaku;
- Pengkreditan Pajak Masukan terhadap Pajak Keluaran.
Manfaat Menggunakan Jasa Pelaporan SPT Tahunan di Surabaya
Sebagian besar perusahaan yang ada di Indonesia menggunakan jasa pelaporan pajak untuk mengurusi berbagai persoalan perpajakan. Hal ini dikarenakan perusahaan mempunyai proses finansial dan pelaporan pajak yang cenderung lebih kompleks dibandingkan dengan wajib pajak individu. Adapun beberapa manfaat yang ditawarkan oleh jasa pelaporan pajak kepada para penggunanya adalah sebagai berikut:
- Efisiensi Biaya Operasional
Penggunaan jasa pelaporan pajak akan membuat pemakaian biaya operasional menjadi lebih efisien. Secara umum, biaya operasional kerap kali berlaku bagi karyawan yang bekerja di bidang administrasi, termasuk pula diantaranya adalah menghitung pajak.
Upaya seperti ini jelas akan menjadikan pengeluaran biaya operasional lebih tinggi, mengingat perusahaan harus mengeluarkan gaji di setiap bulannya. Akan berbera urusannya jika perusahaan menggunakan jasa pelaporan pajak tahunan. Mereka hanya perlu mengeluarkan upah sekali saja dalam setiap satu tahun kalender.
- Efektif Dalam Perhitungan Pajak
Badan atau lembaga yang memang kompeten di bidang perpajakan pastinya sudah terlatih untuk mengurus penghitungan pajak lengkap dengan pelaporan pajak sesuai dengan prosedur. Dengan begitu, pengurusan SPT tahunan akan menjadi lebih efektif dan cepat terselesaikan.
- Fokus Terhadap Bisnis Perusahaan
Sebagai seseorang yang menggeluti dunia usaha, tentu Anda harus fokus dalam hal mengembangkan bisnis perusahaan. Namun, urusan pelaporan perpajakan sering kali mengganggu aktivitas bisnis karena prosedurnya yang tergolong rumit. Untuk alasan tersebut, Anda dapat menggunakan jasa pelaporan pajak. Nantinya, seluruh masalah pengurusan pajak akan dilakukan oleh ahlinya, sehingga Anda bisa lebih fokus pada perluasan bisnis yang sedang dijalani.
- Masalah Perpajakan Bisa Teratasi
Kadang, wajib pajak dan PKP harus menghadapi berbagai kendala dalam pengurusan SPT tahunan. Dengan menyerahkan tugas tersebut pada jasa pelaporan pajak, Anda dan bisnis Anda akan segera menemui solusi untuk kendala tersebut.
- Bisa Menentukan Perencanaan Pajak Dengan Mudah
Sebagaimana dijelaskan sebelumnya, pajak yang dibebankan pada PKP cenderung lebih kompleks. Termasuk diantaranya pajak yang dibebankan pada aktivitas produksi. Akibatnya, penyusunan SPT tahunan yang harus diserahkan pada Direktorat Jenderal Pajak pun menjadi lebih sulit untuk diselesaikan. Namun berkat bantuan jasa pelaporan pajak, Anda bisa melakukan perencanaan laporan pajak bersama dengan rencana besaran pajak yang harus dibayar di kemudian hari.
Prosedur Pelaporan Pajak Secara Online
Sekarang ini, pengisian dan pelaporan SPT tahunan bisa dilakukan secara daring melalui sistem yang disebut dengan e-SPT atau e-filling. Dengan kontribusi jasa pelaporan pajak, Anda bisa mempersiapkan berbagai hal yang diperlukan dalam laporan SPT dengan baik. Mulai dari proses penghitungan, setor pajak, hingga pelaporan pajak yang memanfaatkan sistem pajak online.
Berkaitan dengan e-filling, sering diimplementasikan sebagai suatu cara penyampaian SPT secara elektronik yang dilaksanakan secara online dan real-time dengan mengakses laman resmi Direktorat Jenderal Pajak atau Penyedia Jasa Aplikasi Perpajakan atau Penyedia Layanan SPT Elektronik, melalui internet. Layanan e-filling sendiri sudah terintegrasi dalam layanan DJP online.
Lebih detailnya, berikut merupakan tata cara pengisian SPT tahunan secara online.
- Akses laman resmi Direktorat Jenderal Pajak melalui www.pajak.go.id.
- Tekan button Login yang ada di bagian kanan atas layar.
- Tuliskan NPWP dan password akun Anda. Jika sebelumnya, Anda belum membuat akun, silakan klik Daftar Sekarang dan ikuti panduan pendaftaran akun di laman tersebut.
- Ketikkan kode keamanan yang ada di atas kolom, dan klik Login/Masuk.
- Lanjutkan ke dashboard Pajak dan klik Lapor.
- Tekan ikon e-filing.
- Setelah itu, klik tombol Buat SPT. Pada fase ini, Anda boleh menggunakan jasa laporan pajak untuk membantu mengisi formulir SPT yang diminta.
Ketika melaksanakan pengisian SPT, Anda harus menginputnya dengan benar, lengkap, dan juga jelas. Mengingat SPT sendiri bakal diserahkan ke Kantor Pelayanan Pajak dan disahkan secara resmi oleh Direktorat Jenderal Pajak. Jika ada sedikit saja data input yang meleset, besar kemungkinannya akan terjadi kurang bayar atau lebih bayar.
Nah, sebagai tambahan informasi, Direktorat Jenderal Pajak sendiri biasanya mulai membuka e-filling pada bulan Februari. Dan akan ditutup pada bulan Maret untuk Wajib Pajak individu, atau bulan April untuk perusahaan.
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, meskipun pelaporan SPT terdengar remeh dan gampang dilaksanakan sendiri, nyatanya tidak selalu demikian. Untuk itu, penggunaan jasa pelaporan SPT tahunan di Surabaya dari Proconsult.id bisa jadi solusinya. Selain lebih praktis dan memudahkan Anda, hasil pelaporannya pun sangat akurat sehingga bisa meminimalisir biaya dan tenaga yang perlu dikeluarkan oleh perorangan, badan, lembaga, atau suatu perusahaan.