Pengurusan pajak perusahaan cukup rumit sehingga perlu meminta bantuan dari pihak berkompeten seperti konsultan pajak. Jasa konsultan ini nantinya akan membantu perusahaan dalam mengurus penghitungan, pelaporan, ataupun pembayaran pajak. Dengan begini maka kekeliruan dalam pembayaran pajak bisa diminimalisir. Lalu, apa saja tugas konsultan pajak perusahaan?
5 Tugas Konsultan Pajak Perusahaan
Inilah berbagai tugas dari konsultan pajak perusahaan yang bisa Anda ketahui:
1. Menyiapkan Laporan SPT Pajak
Tugas konsultan pajak yang pertama adalah menyiapkan laporan SPT pajak perusahaan. Dalam hal ini, konsultan pajak akan memberikan saran ataupun strategi supaya klien bisa mendapatkan pengurangan pajak. Mendapatkan pengurangan pajak tentu akan sangat menguntungkan perusahaan.
Cari Jasa Konsultan Perusahaan? Hubungi Nomor Whatsapp : 081350882882
Namun, untuk mendapatkan pengurangan pajak perusahaan membutuhkan informasi mengenai peraturan perpajakan. Konsultan pajak profesional akan membuat strategi untuk mengurangi pajak dengan cara memanfaatkan diskon pajak ataupun pengurangan pajak. Informasi mengenai hal ini tentu sudah diketahui oleh konsultan pajak.
2. Mewawancarai Klien
Sebelum melakukan proses penghitungan, pelaporan, ataupun pembayaran pajak tentu konsultan pajak harus mengumpulkan informasi keuangan dan juga pajak dari kliennya. Untuk mendapatkan informasi tersebut biasanya konsultan pajak akan mewawancarai kliennya.
Saat proses wawancara berlangsung, konsultan pajak akan mencari informasi tentang tunjangan penghasilan, besaran penghasilan kena pajak, biaya yang bisa dikurangkan dan sebagainya. Informasi-informasi mengenai hal ini akan digunakan untuk mempersiapkan pengembalian ataupun pengurangan pajak perusahaan.
3. Menentukan Jumlah Pajak
Pajak yang akan dibayar oleh perusahaan harus dihitung dengan benar supaya tidak terjadi kesalahan dalam pembayaran. Supaya penghitungannya benar biasanya konsultan pajak akan menghitungnya menggunakan software ataupun peralatan khusus lainnya. Keberadaan software ataupun peralatan tersebut sangat membantu proses penghitungan pajak dan meminimalisir terjadinya kesalahan dalam penghitungan.
Perlu diketahui jika jumlah pungutan pajak harus dibuat secara rinci dan detail supaya hasilnya bisa akurat. Biasanya konsultan pajak akan mengikuti instruksi formulir pajak dan juga tabel pajak untuk membuat keputusan dengan tepat.
Baca juga ini: Ketahui Peran Konsultan Pajak di Medan yang Penting
4. Memahami Aturan dan Regulasi Pajak
Seperti yang diketahui jika aturan dan regulasi pajak di Indonesia seringkali mengalami perubahan. Perubahan yang terjadi seringkali tidak diketahui oleh perusahaan sehingga terjadi kesalahan dalam pembayaran pajak. Oleh karena itu, konsultan pajak memiliki peran untuk memperbarui wawasan agar memberikan informasi pajak secara akurat dan terbaru kepada perusahaan yang menjadi kliennya.
Konsultan pajak bisa memahami aturan dan regulasi pajak tersebut dengan cara mengikuti kursus ataupun pelatihan profesional di bidang pajak. Selain itu, juga bisa bergabung dengan komunitas konsultan pajak ataupun dengan cara menghadiri konferensi perpajakan.
5. Mendampingi Perusahaan dalam Pemeriksaan Pajak
Tugas konsultan pajak perusahaan selanjutnya adalah mendampingi perusahaan dalam proses pemeriksaan pajak. Tugas satu ini harus dilakukan karena banyak perusahaan yang menjadi kliennya kurang memahami permasalahan perpajakannya.
Sebelum proses pemeriksaan pajak dilakukan, konsultan pajak akan membantu klien dalam menyiapkan data ataupun dokumen apa saja yang dibutuhkan. Dengan begini maka proses pemeriksaan pajak bisa berjalan dengan lancar.
Cari Jasa Konsultan Perusahaan? Hubungi Nomor Whatsapp : 081350882882
Nah itulah 5 tugas konsultan pajak perusahaan yang wajib diketahui. Dari penjelasan diatas diketahui jika keberadaan konsultan pajak sangat dibutuhkan oleh perusahaan. Jika menggunakan jasa konsultan pajak maka perusahaan akan mendapatkan banyak keuntungan, salah satunya yaitu masalah perpajakan bisa diselesaikan dengan baik.
Di Indonesia sendiri sudah ada banyak konsultan pajak yang tersebar di berbagai kota. Jika Anda membutuhkan jasa konsultan pajak terbaik direkomendasikan untuk menggunakan jasa konsultan pajak dari Proconsult.id. Ini dikarenakan Proconsult.id sudah profesional, berpengalaman dan telah berhasil menyelesaikan banyak masalah perpajakan yang dihadapi perusahaan.