Sudah tahu cara bayar kurang bayar pajak PPH 21? Jika belum, yuk simak disini. Sebagai wajib pajak tentunya Anda perlu mengetahui berbagai regulasi perpajakan. Hal tersebut akan membantu Anda dalam melaksanakan beragam aktivitas pajak secara lancar. Salah satunya adalah membayar pajak kurang bayar PPh 21.
PPh 21 merupakan salah satu jenis pajak penghasilan, yang dimiliki oleh wajib pajak. Dimana pajak tersebut mempunyai beberapa kewajiban, yang perlu dilakukan. Hal ini juga termasuk perhitungan, pembayaran sekaligus pelaporan.
Dalam melaksanakan kewajiban PPh 21 ini seseorang bisa melakukan kesalahan. Salah satunya adalah kesalahan perhitungan, yang menyebabkan statusnya menjadi kurang atau lebih bayar. Sehingga jika mengalaminya tentu Anda perlu menyelesaikan permasalahan tersebut secara tepat.
Untuk mengatasi permasalahan tersebut silahkan Anda mengetahui cara bayar kurang bayar pajak PPh 21. Namun sebelum itu silahkan mengetahui definisinya secara lengkap dalam artikel di bawah ini:
Konsultasi Pajak Online? Hubungi Nomor Whatsapp : 081350882882
Apa Itu Kurang Bayar Pajak PPH 21
Pajak adalah komponen penting dalam pelaksanaan sistem pembangunan di setiap negara. Di Indonesia sendiri pajak juga memiliki tempat khusus dalam aspek pelaksanaan, hukum serta sistematika lainnya. Oleh sebab itu sebagai wajib pajak Anda perlu melaksanakan semua kewajiban perpajakan yang ada.
Salah satu kewajiban pajak yang perlu Anda lakukan adalah melaporkan SPT. Hal ini merupakan Surat Pemberitahuan Tahunan terkait kewajiban pajak, yaitu PPh. Namun terkadang setelah menyelesaikan pembayaran status yang muncul justru SPT kurang bayar atau KB.
Bahkan ada beberapa status lain yang bisa muncul dalam proses penyampaian SPT. Hal ini seperti nihil dan LB atau Lebih Bayar. Dalam artikel kali ini Anda akan mengenal lebih jauh tentang SPT kurang bayar atau PPh 21 kurang bayar.
Namun sebelum membahas mengenai kurang bayar pajak PPh 21 pertama silahkan Anda mengenal istilah SPT kurang bayar lebih dulu. Umumnya SPT kurang bayar akan merujuk pada status penyampaikan pajak tahunan, yang kurang pembayaran.
Baca Juga : Tarif Progresif PPH 21 Terbaru 2024
Dari SPT kurang bayar tersebut membuat wajib pajak memiliki utang pajak, yang masih perlu diselesaikan. Umumnya hal ini akan terjadi ketika di satu tahun Anda pindah pada beberapa perusahaan. Sementara itu hal tersebut juga dapat terjadi ketika Anda mendapatkan lebih dari 1 bukti pemotongan PPh.
Dalam prosesnya ketika mengalami SPT kurang bayar maka wajib pajak harus menggunakan jenis SPT 1770 S. Lantas apa yang dimaksud dengan kurang bayar pajak PPh 21?
Kurang Bayar Pajak PPH 21 adalah status SPT setelah Anda melakukan pembayaran PPh 21, namun sistem menunjukkan kamu belum melakukan pembayaran. Bisa juga nominal yang dibayarkan tidak sesuai dengan jumlah seharusny.
Sehingga dari sini Anda dapat memahami bahwa pengertian Kurang Bayar Pajak PPH 21 merupakan status, yang menujukkan bahwa seseorang masih memiliki utang pajak. Jika mendapatkan status tersebut, maka Anda perlu melakukan pelunasan kewajiban pembayaran pajak PPh 21 lebih dulu.
Sementara itu munculnya status kurang bayar pajak PPh 21 juga tidak terbatas munculnya utang pajak. Ada beberapa alasan lain, yang bisa terjadi ketika status ini muncul, yaitu:
- Belum melakukan pembayaran pajak.
- Masih memiliki utang pajak.
- Pembayaran pajak tidak sesuai nominal seharusnya.
- Tidak melakukan pengisian tanggal pelunasan secara tepat.
- Pindah kantor dengan kurun waktu 1 tahun pajak.
- Mendapatkan lebih 1 bukti pemotongan pajak PPh.
Dari sini tentunya ada beberapa alasan kenapa status pembayaran PPh 21 Anda kurang bayar. Dalam hal ini terdapat beberapa kemungkinan, yang semuanya tidak murni atas kesalahan dari wajib pajak. terdapat beberapa kendala teknis, yang mungkin membutuhkan penyelesaian lebih lanjut.
Secara umum persoalan mengenai status kurang bayar pajak PPh 21 juga dijelaskan dalam aturan perundang-undangan. Hal ini terletak dalam UU PPh pasal 29. Dari sini bisa diketahui bahwa wajib pajak perlu melakukan pembayaran pajak terutang ketika status SPT adalah kurang bayar.
Konsultasi Pajak Online? Hubungi Nomor Whatsapp : 081350882882
Sementara itu nantinya proses pembayarannya dalam dilakukan melalui sistem billing dari Direktorat Jenderal Pajak. namun terdapat satu kemungkinan, yang perlu diketahui oleh wajib pajak. Pada prosesnya status tersebut bisa saja tetap “kurang bayar” walau Anda sudah melakukan pembayaran pajak terutang.
Secara umum kendala ini cukup lumrah bagi Anda yang mengetahui seluk beluk perpajakan. Namun tidak bagi wajib pajak dengan pehamanan pajak minim. Namun salah satu hal pentingnya Anda hanya perlu memastikan bahwa pelaporan pada SPT tahunan sudah sesuai, baik dari nominal maupun mekanismenya.
Dalam hal ini bisa disimpulkan bahwa nantinya SPT akan tetap berstatus kurang bayar. Bahkan statusnya tidak menjadi nihil walau kurang bayar pajak sudah dibayarkan. Namun jika BPE atau bukti penerimaan elektronik sudah muncul, maka pelaporannya sudah pasti berhasil.
Cara Bayar Kurang Bayar Pajak PPH 21
Status kurang bayar dalam SPT memang membingungkan. Banyak wajib pajak khawatir tentang status tersebut. tidak jarang beberapa wajib pajak khawatir dan tidak mengetahui bagaimana cara mengatasinya.
Jika muncul status kurang bayar dalam SPT tentunya Anda perlu menyelesaikan. Pertama silahkan mencari tahu terlebih dahulu masalah, yang menyebabkan status kurang bayar tersebut. Hal ini dapat Anda ketahui dari beberapa kemungkinan penyebab diatas.
Dalam proses pengisian SPT atau e-filling silahkan menggunakan formulir 1770 SS. Hal tersebut dikhususkan bagi wajib pajak perorangan, yang mempunyai pendaptan kotor tidak lebih Rp. 60 juta setiap tahunnya.
Baca Juga : Jasa Perhitungan PPH 21 | Tips Memilih Jasa Perhitungan Pajak
Dalam hal ini nanti akan muncul kotak dialog, yang bisa dipakai dalam pelaporan atau pembayaran dengan membuat ID Billing. Sementara untuk formulir 1770 S digunakan bagi wajib pajak, yang mempunyai pendapatan lebih Rp. 60 juta setiap tahunnya.
Sedangkan kotak dialog pada formulir ini berperan dalam melaporkan pajak. Sementara itu disini Anda juga bisa membuat kode billing pada langkah keenam belas.
Sebelumnya Anda sudah mengetahui bahwa permasalahan tersebut bisa terjadi karena beberapa alasan. Salah satunya dalam proses pindah kerja namun Anda tidak meminta bukti potong 1721-A1. Sehingga hal ini dapat menyebabkan perhitungan keliru yang berpengaruh dalam kewajiban pembayaran pajak.
Umumnya perhitungan dari pajak kurang pajak adalah jumlah atas total pendapatan neto, yang dikurangi pada PTKP. Selanjutnya hasil dari PPh terutang tersebut akan dikurangi pada kredit pajak PPh 21, yang disesuaikan pada bukti pemotongan 1721-A1. Sehingga hal ini menjadi salah satu alasan kenapa status pembayaran pajaknya menjadi kurang bayar.
Cara Bayar Kurang Bayar Pajak PPH 21
Setelah mengetahui permasalahannya Anda perlu membayar pajak kurang tersebut. berikut ini adalah cara bayar kurang bayar pajak PPh 21 yang bisa Anda ketahui:
- Pertama silahkan menggunaakn formulir pembayaran yang sesuai pada kewajiban pajak masing-masing.
- Jika sudah melunasi pajak silahkan tekan opsi “sudah”.
- Berikutnya masukkan NTPN serta tangga penyetoran, yang ada dalam bukti pembayaran.
- Jika memiliki status “kurang bayar”, maka lanjutkan melakukan pembayaran sisa utang pajak tersebut. maka dari itu disini Anda hanya perlu klik pilihan “belum”.
- Lanjutkan opsi “buat kode billing” hal ini berfungsi dalam mengaktifkan kodenya.
- Lakukan pembayaran kode billing melalui internet banking atau ATM. Anda juga bisa melakukan penyetoran melalui kantor pos persepsi maupun ke bank persepsi.
- Jika sudah melunasi kurang bayar sesuai tanggung jawab yang ada silahkan mengedit dan melaporkannya pada SPT.
Berikut ini merupakan langkah mudah melakukan pelaporan SPT pelunasan PPh 21 kurang bayar, yaitu:
- Akses menu DJP online dan tekan “Buat SPT” sama dengan proses pengisian SPT di tahap awal.
- Pastikan Anda sudah melunasi kekurangan pembayaran pajak sebelumnya dan klik opsi “Sudah”.
- Disini Anda hanya perlu mengedit beberapa informasi pada SPT online dengan mengakses menu “Submit SPT”
- Disini pastikan untuk memperhatikan penggunaan kode NTP dan input secara tepat.
- Jangan lupa untuk memasukkan tanggal setor, yang tertetera pada SPT. Hal ini digunakan sebagai bukti pembayaran dan kirimkan SPT.
Konsultasi Pajak Online? Hubungi Nomor Whatsapp : 081350882882
Tips Memilih Konsultan Pajak
Melaksanakan kewajiban pajak memang sedikit menyulitkan. Terutama bagi Anda yang setiap harinya sudah sibuk bekerja atau mengerjakan sebuah bisnis. Tidak jarang hal ini membuat pelaksanaan kewajiban pajak menjadi tidak sesuai pada regulasi yang ada.
Sebagai wajib pajak Anda harus menyadari pada beberbagai kewajiban yang dimilki. Hal ini menjadi salah satu aspek penting dalam menjaga kepatuhan perpajakan. Sehingga nantinya dair sini Anda dapat melaksanakan kewajiban pajak secara baik.
Indonesia mempunyai sistem pajak, yang menuntut setiap wajib pajaknya untuk melaksanakan kewajiban secara mandiri. Sehingga fungsi aparatur pajak hanya sebagai pengawas sekaligus memastikan bahwa wajib pajak melaksanakan kewajibannya dengan baik.
Setiap wajib pajak nantinya perlu melakukan pembayaran, perhitungan serta pelaporan kewajibannya sendiri. Sehingga bagi Anda yang tidak mempunyai pemahaman di bidang perpajakan bisa saja menimbulkan kesulitan.
Baca Juga : Aplikasi Perhitungan Pajak PPh 21 Excel Terbaru dan Terbaik
Pajak di Indonesia mempunyai aturan dan UU Perpajakan sendiri, yang hampir setiap tahun mengalami perubahan. Perubahan regulasi tersebut juga berimbas pada pengenaan tarif serta mekanismenya. Maka dari itu sebagai wajib pajak Anda perlu memastikan semua aktivitasnya berjalan dengan baik.
Sayangnya setiap wajib pajak juga memiliki kesibukan sehari-hari, untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Sehingga hal ini membuatnya tidak mempunyai waktu dalam mempelajari regulasi pajak, untuk menuntaskan kewajiban pembayaran.
Bagi Anda yang mengalami kondisi tersebut saat ini tidak perlu merasa khawatir. Silahkan menggunakan jasa konsultan pajak sebagai tenaga profesional, yang tipsnya bisa Anda ketahui sebagai berikut:
1. Dapat Menjadi Partner
Tips pertama yang perlu Anda perhatikan adalah memilih tenaga jasa, yang dapat menjadi seorang partner. Biasanya wajib pajak akan memilih tenaga jasa, untuk melimpahkan tanggung jawab perpajakan. Sehingga nanti wajib pajak hanya terima beres hasil kerja tersebut.
Umumnya banyak wajib pajak yang salah mengartikan tentang peran dari konsultan pajak. maka dari itu pandangan seperti ini sedikit keliru. Maka dari itu pastikan Anda memilih jasa konsultan pajak, yang nantinya bisa menjadi seorang partner.
Salah satu tujuannya adalah agar Anda dapat menjalin hubungan kerjasama bersama konsultan pajak dengan baik. Sehingga akan tercipta hubungan profesional menguntungkan satu sama lain. Disini Anda juga bisa membangun kepercayaan, yang tentunya mendukung kesuksesan penyelesaian masalah pajak.
2. Kemampuan Relevan
Setiap wajib pajak pastinya mempunyai permasalahan berbeda ketika dirinya menghubungi jasa konsultan pajak. Pandangan ini perlu Anda tekankan dalam memilih semua jenis tenaga jasa. Salah satunya dalam memilih jasa konsultan pajak kali ini.
Dalam hal ini sebelum memutuskan tenaga jasa silahkan untuk mencari informasi terlebih dahulu. tujuannya adalah mengetahui kemampuan yang dimiliki oleh tenaga jasanya. Sehingga Anda dapat memperoleh tenaga jasa terbaik, yang mempunyai kemampuan sesuai kebutuhan perpajakan.
Ada banyak sekali jenis layanan yang disediakan oleh konsultan pajak. namun tidak semua konsultan pajak menyediakan layanan perpajakan sama. Salah satu alasannya karena setiap konsultan pajak mempunyai kemampuan berbeda.
2. Izin Praktik
Salah satu hal penting dalam memilih jasa konsultan pajak berikutnya adalah memastikan kepemilikan izin praktik. Hal ini menjadi langkah penting yang tidak boleh Anda lewatkan dalam proses pemilihan tenaga jasa.
Umumnya izin praktik dari jasa konsultan pajak akan membuktikan legalitas dan keresmian usahnya. Bahkan dengan izin praktik ini seseorang mempunyai izin usaha, untuk menjalankan praktik jasa perpajakan.
Sebelumnya Anda juga harus mengetahui bahwa izin praktik ini merupakan dokumen resmi perpajakan. Dokumennya akan dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Pajak, yang merupakan lembaga tertinggi di bidang pajak. Sehingga dengan memastikan dokumen ini Anda bisa terhindar dari jasa bodong yang merugikan.
3. Pengalaman Terpercaya
Tips keempat dalam memilih jasa konsultan pajak yaitu melalui pengalaman tenaga jasa. Anda tidak hanya butuh mengecek izin praktik tenaga profesional tersebut. Namun pastikan juga untuk mengecek pengalaman, yang dimilikinya.
Sebagai seorang teanag jasa yang diandalkan oleh wajib pajak pihaknya perlu mempunyai banyak pengalaman. Utamanya dalam menangani persoalan pajak dalam kurun waktu tertentu. Sehingga dari sini wajib pajak dapat percaya dan mengetahui kualifikasi tenaga jasa tersebut.
4. Biaya
Salah satu komponen penting lain yang tidak boleh terlewatkan adalah memastikan biaya konsultan pajak. Dalam hal ini silahkan untuk menggunakan jasa konsultan pajak dengan biaya terjangkau. Dalam artian sesuai pada anggaran yang Anda siapkan.
Setiap jasa tentu memiliki layanan serta tarif berbeda. Sehingga Anda bisa memanfaatkannya untuk mendapatkan tenaga jasa terbaik, yang biayanya tidak memberatkan.
Konsultasi Pajak Online? Hubungi Nomor Whatsapp : 081350882882
Kesimpulan
Itulah informasi mengenai cara bayar kurang bayar pajak PPH 21. Sebelumnya Anda sudah mengetahui bahwa kurang bayar pajak adalah status yang terdapat dalam SPT Tahunan. Hal ini menandakan terdapatnya kekurangan pembayaran pajak, yang wajib dilunasi oleh wajib pajak.
Sementara ini definisi dari kurang bayar ini juga berarti terdapat pajak terutang, yang masih perlu Anda bayarkan. Sedangkan dalam konteks kurang bayar PPh 21 menandakan adanya kekurangan pembayaran pajak atas kewajiban perpajakan wajib pajak perorangan.
PPh 21 sendiri akan merujuk pada jenis pajak, yang dikenakan terhadap orang pribadi atas gaji, honor, penghasilan, upah dan lainnya. Dimana nantinya sebagai wajib pajak Anda perlu melakukan pelaporan serta perhitungan atas PPh 21 tersebut.
Dalam prosesnya terkadang status SPT PPh 21 bisa saja kurang bayar. Oleh sebab itu jika mengalaminya Anda perlu mengathui cara bayar kurang pajak PPh 21. Sayangnya hal ini cukup sulit jika Anda tidak memahami regulasi pajak dan caranya secara tepat.
Untuk mengatasi kendala tersebut Anda dapat memanfaatkan layanan jasa perpajakan dari Proconsult.id. Disini Anda dapat menggunakan jasa konsultan pajak Proconsult.id, yang mempunyai kualifikasi profesi terjamin di bidang perpajakan.
Tenaga jasa konsultan pajak kami juga memiliki pengalaman serta kemampuan terbaik, untuk mengatasi beragam masalah pajak. Hal ini tentunya akan memudahkan Anda dalam menyelesaikan berbagai kebutuhan pajak secara mudah dan cepat.
Pastikan untuk menggunakan jasa perpajakan terbaik dari Proconsult.id. disini Anda akan mendapatkan banyak keuntungan, seperti layanan beragam, tenaga berkualitas dan harga terjangkau. oleh sebab itu pastikan menggunakan jasa dari Proconsult.id sekarang juga!